Kamis, 29 Desember 2011

Mobil Mobil Cantik Berkecepatan Tinggi

Apakah anda tahu mobil tercepat di dunia? Tahun ini, mobil terbaru dari Bugatti sekali lagi ke jajaran atas mobil tercepat di dunia di dunia. Bugatti Veyron Super Sport mengalahkan mantan mobil tercepat di dunia SSC Ultimate Aero 3. Yang jelas mobil-mobil ini terlihat sepintas sebagai mobil terbaik dunia. Mari kita lihat urutannya.



1. Pagani Zonda F - Max speed: 348 km / h. klik untuk gambar


2. Jaguar XJ220 - Max speed: 345 km / h klik untuk gambar


3. Ferrari Enzo - Max speed: 350 km / h klik untuk gambar



4. 7th: Mclaren F1 - Maximum speed: 387 km / h klik untuk gambar


5. Koenigsegg CCX - Top speed: 395 km / h klik untuk gambar


6. Saleen S7 Twin-Turbo - Top speed: 399 km / h klik untuk gambar


7. Koenigsegg CCXR - Top speed: 402 km / h klik untuk gambar


8. Bugatti Veyron - Top speed: 407 km / h klik untuk gambar


9. SSC Ultimate Aero 3 - Top Speed: 412 km / h klik untuk gambar


10. Bugatti Veyron Super Sports - More than 413 Km/h klik untuk gambar





Mobil Tercepat di Dunia dengan Desain Khusus

Rekor kecepatan yang terbilang gila tersebut diukir oleh Poteet bersama mobil bernama Blown Fuel Streamliner alias Speed Demon di padang garam Bonneville beberapa waktu lalu.

Dengan hasil tersebut, Speed Demon yang berlari hingga 426,910 mph atau 687,045 pun berhasil mematahkan rekor sebelumnya 390,709 mph atau 628,785 km/jam.
Kemampuan berlari Speed Demon yang cukup mencengangkan ini di dapat berkat sebuah mesin Mopar berkonfigurasi V8 berukuran 347 cu.

Mesin tersebut kemudian dilengkapi dengan sepasang Turbonetics “Demon” turbocharger yang membuat Speed Demon mendapat kemampuan gilanya dalam berlari.
Selain mampu berlari kencang, Speed Demon juga memiliki kekuatan yang sangat besar, yakni mencapai 2.200 tenaga kuda atau berarti lebih dari dua kali lipat dari tenaga yang dimiliki Bugatti Veyron yang sampai saat ini menyandang predikat sebagai mobil jalanan tercepat di dunia.



img

Alat Kontrol untuk Anak agar tak Ngebut


img

















Detroit - Orangtua acapkali khawatir ketika anak-anaknya memakai mobil sendiri. Apalagi angka kecelakaan remaja cukup tinggi. Namun sepertinya mimpi buruk itu akan teratasi.

Ford menciptakan sistem elektronik unik yang membuat orangtua bisa mengontrol anaknya agar tidak bisa ngebut lagi di jalanan dan bahkan tidak menyalakan sistem audio mobil kencang-kencang.

Seperti dilansir situs resmi Ford, sistem elektronik yang dinamai MyKey itu tertanam di kunci asli mobil. Kerja fitur tersebut tergantung dari setingan para orang tua, misalnya membatasi kecepatan mobil antara 45 mil per jam (72km per jam0 sampai 80 mil per jam (128 km per jam).

Selain itu fitur keamanan yang dinamakan 'teenage mode' juga bisa menahan volume sound sistem hingga tidak terlalu tinggi yang disinyalir bisa memecahkan konsentrasi mengemudi anak remaja. Misalnya saja volumenya hanya bisa disetel sampai 40 persen dari tingkat volume paling tinggi.
Jika fitur 'teenage mode' masih mendapati mobil dipacu hingga lebih dari batas kecepatan yang ditentukan maka fitur akan mengeluarkan suara peringatan untuk memperlambat laju kendaraan. Suara atau alarm ini akan berbunyi ketika kendaraan berada di kecepatan 45 mil per jam, 55 mil per jam dan 65 mil per jam.

Fitur lainnya yang bakal tersemat di mobil Ford adalah panggilan bantuan darurat ketika timbul kecelakaan hingga memicu airbag mengembang. Jika ada kejadian kelekaan seperti tabrakan, on-board komputer mobil akan mengirim pesan melalui jaringan telepon selular untuk layanan darurat. Pesan tersebut juga mencakup menentukan titik koordinat kendaraan.

Fitur lainnya yang unik adalah fitur peringatan tangki bensin kosong. MyKey memperingati remaja untuk mengisi bensin mobil jika jumlah bensin yang ada di tangki hanya cukup untuk melaju sejauh 75 mil lagi.

Ford akan membuat fitur ini menjadi fitur standar pada mobilnya di tahun depan. MyKey ini dikembangkan Ford sejak 2008 lalu.

Bajaj Memproduksi Mobil Murah




Proyek yang dikembangkan bersama Aliansi Renault-Nissan menggunakan kode nama ULCC (ultra low cost car). Versi concept telah muncul di Delhi Auto Expo 2008 yang lalu. Bajaj Auto bersiap menghadirkan pesaing mobil termurah di dunia, Tata Nano, pada 3 Januari 2012, menjelang Delhi Auto Expo 2012.
Diklaim sebagai mobil yang sangat ekonomis. Diprediksi akan menggunakan mesin dengan teknologi DTS-i yang selama ini digunakan Bajaj Pulsar.
Sumber dari Bajaj Auto India akan memposisikan ULCC dengan harga datas Tata Nano. Mobil ini merupakan pengembangan dari kendaraan tiga roda, sesuai pengalaman perusahaan otomotif asal Hindustan ini.
  

Head Lamp BMW akan berbasis Laser


img
















Berlin - Lampu depan (head lamp) berbasis LED  tengah ngetren saat ini. di masa depan
 BMW melangkah ke depan dengan mengembangkan lampu berbasis sinar laser.

Seperti dilansir worldcarfans, Senin (5/9/2011) sistem ini menggunakan serangkaian dioda laser yang menghasilkan energi yang diubah menjadi cahaya melalui material fluorescent phosphor.

Lampu laser ini menjanjikan untuk memberikan pencahayaan yang lebih baik dari lampu LED tradisional dan BMW mengklaim sistem ini pun mampu menghemat energi.

Dioda laser sudah digunakan di beberapa produk konsumen saat ini. Salah satu keunggulan laser adalah ukurannya. Dengan ukuran 10 mikron, laser dioda 100 kali lebih kecil dibanding LED paling kecil saat ini yang berukuran 1 
mm.

Perbandingan lainnya, jika LED menghasilkan cahaya sebesar 100 lumens (satuan fotometrik untuk cahaya) per watt, maka laser menghasilkan sinar yang setara dengan 170 lumens.

Jika semuanya sesuai dengan rencana BMW yakin sistem ini akan bisa diterapkan dalam beberapa tahun kedepan. Hal ini juga menunjukkan bahwa BMW serius untuk mengembangkan sebuah teknologi pencahayaan.

Mobil bisa Jalan Sendiri di Tahun 2020

img


































General Motors yang memproduksi mobil merek Chevrolet, Buick, Cadillac dan GMC mengatakan akan segera menjual mobil otomatis yang bisa berjalan tanpa pengemudi manusia pada tahun 2020 mendatang.

Pengumuman itu merupakan pernyataan yang berani dari GM, dan ini merupakan sinyal yang jelas dari GM yang ingin menjadi pemimpin 'mobil mandiri' di masa depan.

Wakil Presiden GM untuk Penelitan dan Pengembangan Global Alan Taub memperkirakan bahwa kemajuan teknologi kendaraan yang dapat mandiri saat ini sudah sangat maju dan mendekati kenyataan yang sulit dipercaya.

Di masa depan, 
Taub memprediksi kalau setiap mobil akan mampu berinteraksi satu sama lain dan memiliki sistem komputer yang mampu mengambil alih kemudi dari manusia ketika sang pengendara sedang sibuk terhadap hal lain seperti menelpon, misalnya.

Perangkat radar, sensor, kamera, GPS dan perangkat komunikasi portabel di mobil masa depan akan pula berinteraksi antara satu mobil dengan mobil lain.
"Teknologi yang kami sedang kembangkan akan memberikan tambahan kenyamanan bagi sebagian atau bahkan benar-benar mengambil alih tugas mengemudi," katanya seperti detikOto kutip dari Caradvice.

"Tujuan utama adalah soal keamanan. Sistem keselamatan masa depan akan menghilangkan kecelakaan sama sekali membantu pengendara bahkan sebelum mereka menyadari situasi berbahaya," tambahnya.
Sebelumnya, GM sudah melakukan penelitian terkait teknologi ini sejak 2007 silam dimana Chevrolet Tahoedimodifikasi sedemikian rupa agar mampu berjalan sendiri tanpa awak dari California ke basis Angkatan Laut Amerika yang jaraknya 55 mil.

"Dalam tahun-tahun mendatang, kami percaya industri akan mengalami lompatan dramatis dalam sistem keselamatan aktif, dan, mudah-mudahan, penurunan dramatis dalam cedera dan kematian di jalan raya kita," ucap Taub.

Menjalankan Mobil cukup dengan Ponsel


img
















Jakarta - Dunia nyata akan makin mirip dengan film. Lihat saja niatan Toyota yang saat ini sedang mengembangkan teknologi yang mampu mengoperasikan mobil hybrid mereka, Prius dari jarak jauh.

Hanya perlu sebuah smartphone untuk mengendalikannya seperti ketika James Bond memanggil mobilnya di film Tomorrow Never Dies. Konsep ini mirip dengan teknologi yang dikembangkan Nissan lewat mobil konsep masa depan PIVO 3.

Kemampuan tersebut di dapat berkat aplikasi Automatic Vehicle Operation System (AVOS) yang sudha termasuk kamera yang mampu membaca garis putih yang biasa ada di parkiran, empat laser untuk memantau setiap benda hingga 2 sensor GPS yang memiliki keakuratan hingga 1 cm seperti dilansir autoexpress, Kamis (29/12/2011).

Melalui smartphone, pemiliknya akan mendapat pertanyaan "Apakah Anda yakin ingin memanggil mobil?" Ketika ditekan 'Ya' maka mobil akan melaju sendiri menghampiri sang pemilik yang memegang smartphon 
tadi.

Bila sedang 'sibuk' saat di kabin, Toyota juga sedang merancang untuk membuat mobil yang mampu melaju otomatis. Mobil ini ketika di tes Auto Express mampu memperlihatkan keahllian mengemudi dengan menghindari beberapa mobil.

Mobil ini mampu melakukan apa yang bisa dilakukan pengemudi manusia mulai dari menilai segala sesuatu yang mampu menimbulkan potensi bahaya. "Tujuannya adalah untuk menghilangkan kecelakaan," kata pemimpin proyek Susumu Umemura.

Selain mampu menghampiri pemiliknya dan menjalankan mobil, sistem ini juga dirancang untuk membuat mobil mencari parkirannya sendiri. "Beberapa orang tidak begitu baik ketika memarkir. Hal ini mungkin merupakan cara untuk membantu mereka," katanya.

Meski begitu, Toyota menurut Umemura tidaklah bermaksud untuk menghapus 'kekuasaan' manusia atas sebuah mobil. "Kami tidak mengantisipasi sebuah masyarakat di mana pengemudi tidak melakukan apa-apa," tutup Umemura.
sumber : Detik Oto.com

10 Mesin Mobil Terbaik Versi Ward











 Situs Ward Auto mengumumkan daftar 10 mesin terbaik 2012. Nampaknya daftar itu didominasi oleh mesin-mesin empat silinder berteknologi GDI. Tentu saja efisiensi bahan bakar menjadi salah satu faktor penentu penting dalam ajang pemilihan mesin terbaik ini.
Para editor Ward Auto memberikan angka penilaian pada faktor-faktor antara lain,: daya mesin, teknologi, pengamatan pada ekonomi bahan bakar dan kebisingan, getaran serta karakteristik kekerasan.
Berikut 10 daftar mesin terbaik 2012 versi Ward Auto:
1.  3.0L TFSI Supercharged DOHC V-6 (Audi A6)
2.  2.0L N20 Turbocharged DOHC I-4 (BMW Z4/528i)
3.  3.0L N55 Turbocharged DOHC I-6 (BMW 335i coupe)
4.  3.6L Pentastar DOHC V-6 (Chrysler 300S/Jeep Wrangler)
5.  2.0L EcoBoost DOHC I-4 (Ford Edge)
6.  5.0L DOHC V-8 (Ford Mustang Boss 302)
7.  2.0L Turbocharged DOHC I-4 (Buick Regal GS)
8.  1.6L DOHC I-4 (Hyundai Accent/Kia Soul)
9.  2.0L Skyactiv DOHC I-4 (Mazda3)
10. 3.5L DOHC V-6 HEV

New Suzuki pesaing Avanza & Xenia !











Pada tahun 2012 Perusahaan otomotif Indomobil berencana untuk meluncurkan sebuah MPV Suzuki baru di Indonesia. MPV produk global Suzuki ini sendiri baru akan melakukan debut dunianya di India Auto Expo 2011 di New Delhi pada Januari tahun depan.
Low-MPV yang diberi nama Suzuki Ertiga ini adalah kendaraan dengan kapasitas 7 penumpang. Itu artinya, jika diluncurkan di Indonesia nanti, ia akan berhadapan langsung dengan Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia.
Suzuki Ertiga dibuat berdasarkan Suzuki R3 Concept yang riset dan pengembangannya dilakukan oleh Maruti Suzuki India Limited (MSIL) dan mobil ini akan masuk ke Indonesia secara CKD (completely knock down).Jika menyimak desain mobil konsepnya, Ertiga memiliki desain yang sangat kompak namun dengan ruang kabin yang lebih lapang dibanding pesaing utamanya. Pihak Suzuki sendiri masih enggan untuk merilis rincian teknisnya secara lengkap sehingga kita hanya bisa menerka-nerka.
Kabarnya, untuk pasar domestik India, Suzuki Ertiga akan ditawarkan dalam dua pilihan varian mesin yaitu bensin dan diesel. Untuk varian mesin bensin memiliki kapasitas 1.4 liter dengan tenaga yang dihasilkan mencapai 95 hp dan kekuatan puntir 128 Nm.
Sementara untuk varian diesel akan mengusung mesin berkapasitas 1.3 liter yang sumbernya berasal dari Fiat Multijet Diesel. Sedangkan waktu peluncurannya di Indonesia bisa dipastikan selambatnya berbarengan dengan gelaran Indonesia International Motor Show 2012, bahkan bisa lebih cepat lagi.
Dalam urusan banderol harga sepertinya Suzuki Ertiga tidak akan memiliki selisih jauh dengan pesaing utamanya yaitu Toyota Avanza maupun Daihatsu Xenia.Sumber : Berita prima.com 

Uji Coba Truk Militer China yang Tangguh



Cina yang telah berhasil maju di bidang ekonomi tidak mau ketinggalan di bidang militer.Inilash salah satu produk mobil militer yang sedang diujicoba dengan penghalang beton yang cukup tinggi .Kalau ini berhasil di lapangan tentunya akan diproduksi masal dan diekspor ke negara lain..

Mobil 1 orang "Kobot City EV Concept"

KOBOT City sebuah kosep kendaraan individual masa depan. Dibuat oleh pabrik baru Kowa Tmsuk, Kowa adalah sebuah produsen medical instrumen, sedangkan Tmsuk adalah produsen robot. Rencananya mobil listrik ini akan dijual musim gugur tahun depan. 


(

Mobil Eksekutif Anti Peluru

Selama ini mobil pribadi yang mewah maupun yang biasa sering bermasalah dengan anti ban kempes, anti banjir dan anti maling. Bagaimana kalau anda diberikan mobil dengan spesifikasi seperti berikut ?
                 - Anti Ban kempes (Airless Tire)
                 - Anti Maling karena ada sensor peka didalamnya, GPS
                 - Anti tembakan pistol, anti granat, anti senjata laras panjang/Sniper
                 - Anti senjata Biologis
                 - Dilengkapi alat komunikasi
                 - Kedap air
Beginilah bentuknya mobil yang kekuatannya seperti tank,  telah digunakan di Amerika dan dibawa kalau ada kunjungan Presiden ke negara lain .              

Metoda Baru Membuat Mobil lebih Ringan

Honda N Box (autoweek.com)
TOKYO, 26 Desember 2011 – Tren mobil baru makin berat sepertinya akan mengalami pergeseran. Produsen mobil Jepang, Honda Motor Co, bersiap meluncurkan inovasi membuat mobil lebih ringan dengan mengadopsi metode perakitan baru.
Harian Jepang, Nikkei, Senin, 26 November 2011, melaporkan metode baru yang dilakukan Honda di antaranya pengelasan panel luar dengan sasis. Tujuannya untuk mengurangi penggunaan baut dan material pengencang lain. Cara yang sama dilakukan untuk perakitan atap, panel samping, serta bagian bodi lainnya.
Nikkei menyebut, pabrikan terbesar ketiga di dunia itu menginvestasikan dana 10 miliar yen untuk lini produksi, pasokan bahan baku, serta sederet perhitungan material.
Honda sudah menerapkan teknologi ini pada minivan N Box yang ditampilkan pada ajang Tokyo Motor Show 2011, akhir bulan lalu. Honda mengklaim, N Box ini memiliki berat 10 persen lebih ringan dibandingkan model sejenis. Teknologi baru ini juga akan menghemat biaya produksi.

Mobil Terbaik 2012 versi Playboy

Nih, Mobil Terbaik 2012 Versi Playboy

Jaguar XKR-S (netcarshow.com)
CHICAGO, 27 Desember 2011 - Majalah khusus dewasa Playboy mengumumkan Jaguar XKR-S sebagai mobil terbaik alias Car of the Year 2012. Pemilihan dilakukan dewan juri yang dimpimpin Ken Gross, wartawan otomotif yang pernah menjadi executive director di Petersen Automotive Museum Los Angeles.
Laman autoevolution.com dan autoblog.com, Senin, 26 Desember 2011 menulis, Jaguar XKR-S, yang dijual mulai US$ 132,000 (coupe) dan US$ 138,000 (convertible), merupakan mobil paling bertenaga yang pernah dibangun Jaguar. Menghasilkan tenaga 550 horsepower berkat mesin 5.0-liter supercharged V-8. XKR-S mampu melesat 0-100 km/jam dalam 4.2 detik dan top speed 300 km/jam.
Inilah beberapa mobil finalis Cars of the Year 2012 versi Playboy:
Fiat 500
Pemenang “Coolest Throwback”, Fiat 500 seperti mainan yang atletis namun lincah. Menampilkan desain Italia lewat sebuah coupe bertransmisi 5-speed manual atau convertible dengan transmisi otomatis.
Lamborghini Aventador
Lamborghini Aventador diperkuat mesin V-12, kecepatan tertinggi hingga 217 mil per jam, tubuh dari serat karbon yang merupakan perkawinan sempurna antara kerampingan dan kecanggihan
Range Rover Evoque
All New Range Rover Evoque adalah Land Rover sejati. Dengan semua gadget yang canggih, suspensi lincah dan kemampuan menjelajah ke lokasi manapun.
Lexus CT 200h
Lexus CT 200h adalah mobil hybrid. hatchback empat pintu, efisien, mudah dikendalikan membuat Playboy terpesona.
BMW Seri 1 M
BMW Seri 1 M baru tampil eye-catching. Tapi ketika Anda menginjak pedal gas mobil kecil ini, siap-siap merasakan sensasinya.
Bentley Continental GTC
Pemenang “Best Convertible”. Bentley Continental GTC dikemas dengan mesin 6.0 liter W12, 567 tenaga kuda dan kecepatan 0-100 km/jam dalam 4,5 detik. Harganya juga selangit.
Ford Mustang Boss 302
Ford Mustang Boss 302 dinobatkan sebagau “Best Sports Coupe”. Menggelontorkan tenaga lewat mesin V-8, transmisi enam-percepatan, dan akselerasi yang dapat menembus tiga kali batas kecepatan
Audi A7
Model pertama yang mendapat award “Super Sedan”. Audi A7 adalah mobil dengan tampilan dan performa luar biasa dan kehadiran tak terbantahkan di jalan
Mercedes-Benz AMG CLS63
Dengan interior yang nyaman dan lapang, mobil ini bisa membawa Anda 0-100 km/jam dalam 4,4 detik saja berkat mesin V-8. Tak sulit memahami mengapa Mercedes-Benz CLS63 AMG menjadi pemenang lain “Super Sedan.”
Hyundai Veloster
Inilah peraih penghargaan “Mos Versatile” alias mobil serba guna versi Playboy. Model keren dan hemat bahan bakar, Hyundai Veloster adalah sport coupe dengan pintu belakang yang unik, serta mesin direct-injected yang terjangkau kantong.
Nampasknya mobil mobil tersebut banyak yang tidak ada di Indonesias, bagaimana pendapat Anda tentang daftar pemenang Playboy ini?

Generasi Baru Suzuki Jimny akan Di Launching 2012 ?

Suzuki Jimny

Suzuki Jimmy sejak kemunculannya tahun 1980an telah banyak memberikan kenangan tersendiri seperti : ratusan rental kendaraan di Bali pernah menggunakan kendaraan Suzuki Jimny Katana, demikian pula olahraga "off road "sampai sat ini masih banyak menggunakan mobil tersebut dengan berbagai variasinya.Sampai saat ini mobil tersebut belum punah dan masih terus diperbahasrui oleh penggemarnya.
Melihat potensi pasar tersebut, pengusaha mobil akan melanjutkan memproduksi Jimny generasi baru,  seperti yang sudah dibocorkan oleh Maruti Suzuki India di Delhi auto expo lalu. Sebagian komponen Jimmy generasi berikut akan diambil dari Suzuki Swift, yang penjualannya sangat tinggi di India. 


Offroading a Suzuki Jimny in Iceland
Off roading Suzuki Jimny di Iceland


Suzuki Jimny sendiri selama 40 tahun hidupnya telah berhasil terjual hingga 2,5 juta unit dan sudah beredar di 188 negara di seluruh dunia. Inilah yang membuat mobil 4x4 berukuran kecil ini termasuk salah satu model 4x4 terlaris di dunia.
Generasi pertama Jimny lahir pada tahun 1970 dengan hanya didukung mesin dua silinder berkapasitas hanya 360 cc dertenaga 25 hp. Kemungkinan untuk generasi selanjutnya SUzuki akan mengajak Volkswagen untuk ikut mengembangkan sang legenda
.
img  

Mobil dengan Sensor Kunci di Bokong




Saat kini Jepang sedang mengembangkan biometric teknologi yang baru, yakni tekanan bokong pengendara pada kursi mobil. teknologi ini sekarang sudah mencapai keakuratan 98%. Diperkirakan dua atau tiga tahun lagi teknologi ini akan diterapkan pada mobil-mobil.